RF5.2mm f/2.8L Dual Fisheye
Visual Immersive
RF5.2mm f/2.8L Dual Fisheye menangkap visual stereoskopis 3 Dimensi (3D) 180-derajat dengan menggunakan paralaks lensa fisheye kiri dan kanan. Desain ini memungkinkan satu sensor menerima cahaya dari kedua lensa, menyederhanakan perekaman video Virtual Reality (VR) melalui satu kamera.
- Merampingkan Alur Kerja Virtual Reality Production (Produksi Realitas Virtual)
- Aperture besar f/2.8
- Diagram Dual-Lens Electro-Magnetic (Elektro Magnet Lensa Ganda)
Diagram Dual-Lens Electro-Magnetic (EMD)
Lensa kiri dan lensa kanan RF5.2mm f/2.8L Dual Fisheye dilengkapi dengan EMD yang mengendalikan pencahayaan secara elektronik.
Aperture besar RF5.2mm f/2.8L Dual Fisheye memberikan performa yang sangat istimewa, bahkan dalam situasi cahaya redup.
Filter ND
RF5.2mm f/2.8L Dual Fisheye dirancang dengan penahan filter gelatin yang memungkinkan filter Neutral Density (ND) digunakan apabila memotret di luar ruangan.
SWC
Subwavelength Structure Coating (SWC) menawarkan kemampuan anti-pantulan yang luar biasa, yang secara efektif menekan ghosting dalam situasi cahaya latar, terutama selama VR imaging.
Kedap Debu & Tetesan Air
Penyegelan di semua titik penting lensa membuatnya kedap debu dan tetesan air yang baik untuk digunakan di sebagian besar kondisi luar ruangan.
Cara Kerja Virtual Reality Imaging (Penggambaran Realitas Virtual)
Dua Lensa Fisheye
Perekaman dilakukan dengan paralaks yang menggunakan dua lensa fisheye pada satu sensor.
Konversi
Melalui perangkat lunak, rekaman diubah menjadi proyeksi persegi panjang, format Realitas Virtual standar.
Diproyeksikan ke HMD
Rekaman yang dikrop dan dikonversi, diproyeksikan ke dalam head-mounted display (HMD) untuk menyimulasikan penglihatan manusia.
3D Realism
Rekaman akan muncul dalam 3-Dimensi (3D) apabila dilihat secara individual oleh mata kiri dan kanan karena efek paralaks.
Spesifikasi
- Sudut Pandang (Diagonal): 190°00′
- Sudut Pandang (Horizontal): 190°00′
- Sudut Pandang (Vertikal): 190°00′
- Jarak Pemfokusan Terdekat (m, kaki) : 0,2 / 0,66
- Konstruksi (Elemen Grup) : 10.12
- Diameter x Panjang (mm) (Sekitar) : 121,1 × 83,6 x 53,5
- Skala Jarak : -
- Drive System : Mekanis
- Ukuran Filter (mm) : Filter Gelatin dapat dipasangkan di bagian belakang lensa
- Pembesaran Maks (x) : 0,03x
- Aperture Minimum : 16
- Jumlah Bilah Diafragma : 7
- Kedap debu dan Kelembapan : Ya
- Bobot (g) (Kira-kira) : 350
- Aksesoris (Tutup Lensa) : Canon Lens Cap 5.2 (tipe jepit tengah)
- Aksesoris (Tudung Lensa) : Tidak Didukung
- Aksesoris (Sarung Lensa) : LS1014